Harga dan Spesifikasi Laptop Dell Alienware M17X -



Harga dan Spesifikasi Laptop Dell Alienware M17X -
Nahhh ada info segar nih.. alien karakter yang satu ini memang terkenal sebagai karakter yang antagonis dalam setiap serial film. Namun alien yang kali ini di bahas adalah  tentang teknologi komputer. Alienware,.mungkin nama yangsatu ini agak sedikit asing di telinga kita. Apakah ini nama dari sebuah spesies alien sungguhan?? Tentu bukan, alien yang satu ini adalah alien yang tampak anggun dan penuh dengan kemampuan yang luar biasa. Alienware adalah nama untuk produk terbaru “DELL” Terbaru. Salah satu varian dari alienware adalah Dell Alienware M17X , merupakan salah produk Dell dengan spesifikasi yang tinggi. Laptop ini memang dirancang dengan spesifikasi yang support sebagai laptop game. Harga Laptop Dell yang satu ini pun tidak tanggung-tanggung juga. Tampil dengan kualitas yang bagus, performa yang sangat baik laptop ini siap memukau para konsumen laptop, terutama para pecinta laptop game. 

Sekilas Tentang Alienware

Laptop Dell Alienware M17x ini didukung dengan layar berukuran 17.3" beresolusi 1920 x 1080 piksel. Kita bisa menikmati kualitas gambar yang lebih tajam, jernih dan kaya warna dengan kualitas layar Full HD LED backlit display. Suasana peperangan akan lebih terlihat nyata membuat pengalaman gaming lebih mengasyikkan.Untuk mendukung kinerja grafis yang optimal, Dell Alienware M17x dirancang dengan kartu grafis Nvidia GeForceGT660M memori 2 GB yang menjamin pengalaman bermain games Anda berjalan dengan mulus tanpa lagi. Tidak ada lagi grafis yang terhambat ketika sedang asyik di tengah peperangan. Ditambah dengan teknologi NVIDIA Optimus, laptop akan secara otomatis menyesuaikan konsumsi daya sehingga notebook dapat bertahan hingga 6 jam dalam satu kali pengisian.Dell Alienware M17x dibekali dengan prosesor Intel Quad Core i7-3630QM berkecepatan 3.4 GHz dengan Turbo Boost. Untuk memori RAMnya didukung 6 GB DDR3 (1x 2GB, 1x 4GB). Dengan spesifikasi tersebut memastikan Anda untuk menjalankan berbagai tugas komputasi yang kompleks ataupun bermain games dengan lancar.

Spesifikasi Samsung Ultrabook Series 5



Spesifikasi Samsung Ultrabook Series 5 -
Gimana ya..kalau teknologi notebook/laptop digabung dengan teknologi tablet/tab..?? hmmm ga usah bingung. Coba  kita review produk yang satu ini produk keluaran intel yang satu ini mungkin belum banyak yang tau,..namanya Ultrabook.. ( inget bukan ultramen ya..) hehehe.  Ultrabook gabungan antara kenyamanan penggunaan sebuah tablet dengan kemampuan produktivitas dari sebuah notebook yang bertenaga. Dimensi yang tipis, bobot ringan, instant on (langsung siap pakai gan kaya tablet), serta daya tahan baterai dalam kondisi standby merupakan hal yang diidamkan dari sebuah tablet. Akan tetapi, kurangnya kemampuan produktivitas dari sebuah tablet membuatnya kurang begitu handal saat diajak untuk bekerja berat. Semua aspek kekurangan inilah yang dipadu dalam sebuah Ultrabook. Nahh yang maw  kita review kali ini ultrabook pabrikan samsung. Namanye Samsung Ultrabook Series 5. Oke langsung kita liat aja ke TKP.

Kandungan Nutrisi dan Khasiat Buah Nangka Bagi Kesehatan


Buah yang satu ini mungkin sudah tak asing lagi bagi anda. Nangka (Artocarpus heterophyllus) merupakan buah yang memiliki daging buah berwarna kuning dan memilki rasa manis dan aroma yang  khas. Ternyata buah nangka juga bisa dimanfaatkan untuk bahan baku masakan yang sering kita jumpai di rumah makan / restoran padang dan menjadi menu andalan selain rendang. Buah Nangka konon berasal dari india. Di dalam bagian daging buah nangka terdapat biji  yang mirip dengan chestnut. Biji nangka juga dapat dikonsumsi seperti dipanggang atau direbus. Di negara-negara lain biji nangka dapat juga dibeli beku, kering atau kalengan.  Buah ini banyak kandungan seratnya yang rendah kalori sehingga baik untuk pasien penyakit jantung, selain itu Buah nangka mepunyai zat tepung dan kaya dengan vitamin A, thiamin, Kalsium, Riboflavin, Zat besi. Nangka juga banyak mengandung vitamin C. Nutrisi yang satu ini mampu melindungi tubuh dari infeksi bakteri serta memperkuat immune tubuh. Menjaga agar sel darah putih tetap stabil jumlahnya. Ternyata selain enak juga mantap ya kandungan si jackfruit ini.

Klasifikasi Nangka

Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Dilleniidae
Ordo: Urticales
Famili: Moraceae (suku nangka-nangkaan)
Genus: Artocarpus
Spesies: Artocarpus heterophyllus

Nahh,. Biar lebih jelas berikut kandungan nutrisi buah jackfruit ini:

Cara Mengatasi Demam Pada Anak



Cara Mengatasi Demam Pada Anak -
Bagi anda pasangan muda atau ibu yang baru memiliki momongan tentu akan panik bila mengetahui suhu tubuh anak tercintanya meningkat drastis. Dengan pengalaman yang minim akan merawat balita yang demam tentu akan membuat rasa panik tersendiri. Beberapa hal yang perlu diketahui orangtua mengenai demam adalah demam bukanlah penyakit utama, kondisi ini merupakan reaksi tubuh alamiah terhadap suatu penyakit. Demam bisa pertanda tubuh sedang melawan infeksi karena suhu yang tinggi tersebut memperlambat pertumbuhan bakteri ataupun virus. Ketika anak demam, orang tua biasanya segera mengusahakan agar demamnya turun dengan berbagai cara. Sebenarnya hal yang baik adalah orangtua  berkonsentrasi untuk membuat anak merasa nyaman ketika demam dibanding menurunkan suhunya. Karena penyebab demam bisa beragam, usaha menurunkan panas juga bisa memperlambat kesembuhan.

Berikut adalah langkah-langkah pertama yang harus dilakukan orang tua saat anak dalam kondisi demam seperti ini :


  1. Gunakan Termometer
    Alat yang satu ini berguna untuk mengukur tingginya panas tubuh si penderita demam. Dengan alat ini, Anda bisa tahu berapa derjat suhu tubuh Anda sehingga membantu Anda memutuskan untuk berobat ke rumah sakit atau menanganinya sendiri saja.
  2. Berikan kompres air hangat
    Jika selama ini Anda tahu bahwa jika demam, kepala harus dikompres dengan air dingin, berarti Anda salah besar. Air dingin justru akan menambah panas tubuh. Pernah dengarkan anjuran dokter kalau demam tidak boleh minum yang dingin-dingin? Jadi, gunakanlah air hangat sebagai penggantinya.
  3. Kompres dengan alkohol
    Apabila demam sangat tinggi, maka sebaiknya gunakan kompres alkohol. Alkohol ternyata dapat lebih cepat menyerap dan menurunkan panas tubuh.
  4. Buat tubuh si penderita berkeringat
    Mengeluarkan keringat dari tubuh juga membantu proses penyembuhan demam. Banyak yang dapat Anda lakukan untuk yang satu ini seperti mengenakan pakaian yang tebal seperti jaket atau sweater, tidak menggunakan AC atau kipas angin, berselimut, menggunakan pemanas ruangan, dan lain-lain.
  5. Berikan obat penurun panas
    Setelah semua hal di atas Anda lakukan, hal selanjutnya adalah dengan meminum obat. Banyak obat-obatan penurun demam yang dapat ditemukan di apotek-apotek atau depot obat tanpa harus ke dokter. Jangan khawatir, karena semua obat tersebut sudah ada dosis dan petunjuk penggunaanya.
  6. Gunakan kembali termometer
    Jangan lupa terus memeriksa suhu tubuh si penderita dengan termometer. Gunanya adalah untuk mengetahui apakah panasnya mengalami penurunan atau tidak. Jika panas tubuh makin tinggi, sebaiknya kunjungi dokter. Selain itu anda juga dapat menggunakan ramuan tanaman herbal yang alami agar anak anda terhindar dari resiko/efek samping obat-obatan kimia.

Kandungan, Manfaat serta Khasiat Buah Merah



Kandungan, Manfaat serta Khasiat Buah Merah -
Buah merah.. mungkin banyak diantara kita belum mengetahui tentang buah yang satu ini. Buah yang berasal dari hutan di Papua ini, konon sangat dasyat manfaatnya di dunia kesehatan. Bahkan masyarakat papua sendiri biasa mengkonsumsi buah merah setiap hari, karena mereka meyakini bahwa buah ajaib ini banyak khasiatnya. Jika kita lihat dari kandungan tokoferol dan karotenoidnya yang sangat banyak maka minyak sari buah merah  sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia juga karena mengandung berbagai macam vitamin dan mineral. Kenyataan ini didukung oleh penelitian terbaru yang mengungkapkan bahwa selain mengandung zat-zat gizi seperti karbohidrat, protein dan lemak. buah merah Juga mengandung komponen aktif seperti karotenoid dan tokoferol. Berdasarkan struktur kimianya, baik tokoferol dan karotenoid dapat berfungsi sebagai antioksidan yang potensial, sehingga dengan mengkonsumsi buah merah maka berbagai macam penyakit dapat dicegah ataupun diobati. seperti: HIV/AIDS, kanker payudara, kista rahim, stroke, tumor, Hepatitis, jantung koroner, menormalkan peredaran darah, darah tinggi, Asam urat, Ambeien, Pegel linu, Ganguan mata, ganguan paru-paru, brookitis, asma/sesak nafas, osteoporosis, membantu system kerja otak, meningkatkan libido, stamina, maag/gangguan pencernaan akibat asam lambung.

Kandungan Buah Merah

Buah merah memiliki zat – zat aktif seperti betakaroten, tokoferol, dan sejumlah asam lemak esensial. Selain itu buah merah juga mengandung vitamin dan mineral esensial yang cukup lengkap. Di antaranya kalsium, fosfor, besi, vitamin B1, vitamin C, dan nialin. Kandungan energi cukup tinggi, mencapai 400 kalori / 100 gram daging buah.

Berikut ini beberapa pembahasan zat – zat yang terkandung :


  • Senyawa antioksidan
    Senyawa antioksidan buah merah tergolong tinggi. Lihat saja, dari 12.000 ppm total karotenoid, sebanyak 700 ppm di antaranya berupa betakaroten. Sedangkan tokoferol mencapai 11.000 ppm. Dengan begitu buah merah memiliki efek antikanker yang kuat.
  • Betakaroten
    Betakaroten berfungsi memperlambat berlangsungnya penumpukan flek pada arteri sehingga aliran darah, baik ke jantung maupun ke otak, bisa berlangsung lancar, tanpa sumbatan. Ia juga mampu meningkatkan kekebalan tubuh karena interaksi vitamin A dengan protein (asam – asam) amino yang berperan dalam pembentukan antibodi.
  • Tokoferol
    Tingginya vitamin E – nama lain tokoferol – hanya dapat ditandingi oleh zaitun. Senyawa itulah benteng pertahanan terhadap serangan penyakit degeneratif seperti diabetes mellitus, darah tinggi, dan kanker. Fungsi tokoferol ibarat pemadam kebakaran yang mematikan serbuan radikal bebas dan menetralisir kolesterol dalam darah. Bersama – sama sel limfosit dan mononuklear, senyawa aktif itu memperbaiki sistem kekebalan tubuh sehingga mengurangi modoritas dan moralitas sel tubuh. Ia pun membantu pembentukan sel – sel baru untuk menggantikan sel – sel rusak atau tua. Tokoferol menurunkan kadar LDL – kolesterol dan meningkatkan kadar HDL – kolesterol, ia membantu hati memproduksi asam – asam empedu dan hormon – hormon penting.
  • Asam lemak
    Asam lemak dalam buah merah juga merupakan antibiotik dan antivirus alami yang kuat. Mereka aktif melemahkan dan meluruhkan membran lipida virus serta mematikannya, ia efektif menghambat dan membunuh beragam strain virus, termasuk virus hepatitis yang merusak sel hati., ia juga terbukti menghambat dan membunuh sel – sel tumor aktif.

Cara Memelihara dan Mengembangbiakan Hamster



Cara Memelihara dan Mengembangbiakan Hamster -
Hamster termasuk jenis binatang pengerat. Binatang kecil dan lucu ini memang sering dijadikan hewan peliharaan, bahkan stasiun tv jepang yang juga tayang di indonesia membuat sebuah film dengang tema persahabatan antara  manusia dan hamster. Ada beberapa jenis hamster yang tersebar diseluruh dunia, salah satunya adalah Hamster Siria (Syrian Hamster) yang paling umum dikenal dan Hamster Kerdil Rusia (Dwarf Cambell Russia).

Hamster adalah binatang malam, yang tidur di siang hari dan aktif di sore dan malam hari, namun jika hamster sudah terbiasa diajak main pada pagi hari, namun  pola tidurnya akan mengikuti si pemilik (jika pemilik sering bermain dengan hamsternya). Pandangan mata pada hamster agak kurang baik, tetapi penciuman dan pendengarannya tajam.hamster mempunyai kantong pipi yang dapat mengembang, dimana ia menyimpan makanan yang akan dibawa ke sarangnya kantong pipi inilah yang membuat binatang kecil ini semakin lucu dan menggemaskan. Nahh untuk menjaga hewan peliharaan ini agar tetap sehat atau bahkan ingin mengembangbiakkannya berikut ada beberapa tips yang patut di coba.

Cara Pemeliharaan Hamster

Hamster dipelihara di dalam kandang, yang terbuat dari kawat atau aquarium kaca. Karena giginya tajam, kayu atau bambu tidak tepat digunakan. Lantai kandang perlu dilapisi dengan serutan gergaji atau sekam padi yang dapat menyerap air kencingnya. Carikan-carikan kertas dapat disediakan sebagai sarangnya. Ia akan menimbun makanan dan menaruh bayi (jika ada) di sarang ini. Hamter adalah binatang yang menyukai kebersihan. Jika kandang cukup besar, ia akan menggunakan satu sudut kandang sebagai WC dan sudut yang lain sebagai sarang.

Makanan Hamster

Makanan hamster pada umumnya adalah biji-bijian (beras/nasi, roti, jagung) dan sayuran (seperti wortel, timun dan buncis), namun jangan jadikan sebagai bahan utama. Binatang kecil ini tetap membutuhkan gizi yang cukup, dan dapat diperoleh melalui makanan kemasan yang sudah lengkap gizinya. Makanan protein tinggi seperti daging atau susu, juga penting terutama ketika bayi-bayi dalam masa pertumbuhan atau pada ibu hamster yang sedang hamil atau sedang mempunyai bayi Jika makanan cukup mengandung cairan, air minum tidak diperlukan.Hamster mempunyai kantong di pipinya dimana ia mengumpulkan makanan. Ia menekan makanan ke dalam kantong yang akan mengembang dan membawanya ke sarang. Disini makanan dikeluarkan untuk ditimbun. Lapisan dalam kantong pipi ini sangat halus, sehingga makanan yang tajam dapat melukainya.

Cara Memilih Indukan

Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk memilih induk betina dan jantan seperti, pilihlah induk betina yang memiliki postur tubuh yang sehat dan berumur 4-11 bulan. Apabila betina berumur kurang dari 3 bulan, anak yang akan dihasilkan akan lemah karena pertumbuhannya kurang maksimal. Untuk seekor hamster siria betina masa kawinnya adalah setiap 4 hari sekali , dan biasanya hamster betina ini hanya mau kawin pada waktu malam hari sekitar pukul 20.00 sampai pagi.
Ciri hamster betina siria untuk siap dikawini seperti, menggaruk garuk punggungnya dan suka mengangkat ekornya keatas dengan mata setengah tertutup.

Proses Kaw!n Hamster

Proses kaw!n pada hamster biasanya diawali dengan hamster jantan yang menjilati hamster betina dan mendorongnya untuk mendapatkan posisi terbaik. Setelah itu proses kaw!n dilakukan berulang kali serta diselingi beberapa proses penjilatan diri sendiri maupun pada betinanya. Proses kaw!n itu biasanya berjalan selama 15 menit, kemudian hamster betina akan membersihkan dirinya sendiri. Apabila proses perkaw!nan berhasil biasanya hamster betina akan melahirkan anak-anaknya dalam kurun waktu 16 hari setelah proses perkaw!nan.

Tips dan Cara Agar Cepat Memahami dan Menguasai Algoritma Pemograman



Tips Agar Cepat Memahami dan Menguasai Algoritma Pemograman -
Programer, mungkin profesi yang satu ini menjadi daya tarik tersendiri dikalangan pecintanya. Namun setelah bertemu atau belajar membuat suatu program terkadang kita merasa programer bukan pilihan yang tepat untuk dijadikan cita cita / profesi karena kerumitan algoritma yang harus dihadapi dalam setiap perancangan suatu program. Belajar Algoritma bertujuan untuk mempermudah pembuatan program baik yang sederhana maupun yang kompleks. Algoritma sendiri merupakan urutan langkah-langkah logis penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis. Logis disini berarti benar sesuai dengan logika manusia. Misalnya algoritma aktifitas pagi hari sebelum berangkat ke kampus oleh seorang mahasiswa dimulai dari bangun dari tempat tidur , melepas piyama , mandi, berpakaian, sarapan dan berangkat ke kampus.

Yang dimaksud dengan program adalah kumpulan intruksi yang digunakan untuk mengatur computer agar melakukan suatu tindakan tertentu. Suatu program ditulis mengikuti kaidah bahasa pemograman tertentu. Bahasa Pemograman dapat di analogikan dengan bahasa yang digunakan  manusia (bahasa manusia). Kumpulan intruksi dalam bahasa manusia yang berupa sejumlah kalimat dapat anda analogikan dengan suatu program.

Entah  mengapa, ilmu tentang pemrograman ini menjadi gampang-gampang susah. Gampang ketika dijelaskan cara buat program oleh sang dosen. “ternyata cuman gitu aja to” kata kata ini sihhh yang sering keluar… Tapi kalau ada tugas atau disuruh bikin program dari suatu studi kasus tertentu, banyak yang mengeluh… “wah kok sulit ya”.. nahhh selajutnya yang ini yang keluar … trus ujung-ujungnya copas milik teman. Hehehhe

Perlu menjadi catatan di sini adalah, algoritma bukanlah teori A  maupun rumus yang perlu dihapalkan. Untuk belajar algoritma, perlu banyak waktu dan latihan. Berikut cara agar bisa cepat menguasai dan memahami algoritma pemograman.

Bahaya Softlens Bagi Mata dan Cara Menggunakannya Dengan Benar



Bahaya Softlens Bagi Mata dan Cara Menggunakannya Dengan Benar
Jika mendengar kata softlens, apa yang akan timbul dibenak anda ?? Tentu saja panca indera penglihatan  atau mata yang akan muncul pertama di dalam pikiran kita. Softlens dulunya hanya digunakan sebagai terobosan baru bagi dunia kesehatan. Namun dewasa ini softlens bukan hanya digunakan sebagai alat bantu penglihatan melainkan sebagai  life style atau gaya hidup. Banyak orang yang menggunakan softlens sebagai gaya hidup namun terkadang mereka tidak tahu bahaya menggunakan softlens American Optometric Association (AOA) mengungkapkan kalau penggunaan softlens dekoratif (hanya untuk memperindah bola mata semata) akan sangat berbahaya jika tanpa konsultasi dokter.  Apabila tanpa konsultasi dokter, kemungkinan besar para kosumen lensa dekoratif ini tidak memiliki pengetahuan yang cukup bagaimana membersihkan dan memasang lensa dengan baik. Jika hal ini terjadi maka sudah pasti para konsumen tersebut sudah berani mengambil resiko menginfeksi mata mereka dengan bakteri, atau kerusakan yang signifikan pada fungsi mata, dan yang lebih parah adalah kehilangan penglihatan.Lensa dekoratif memiliki resiko yang sama dengan lensa korektif (untuk mata minus atau plus). Oleh karena itu jangan pernah memakai lensa dekoratif tanpa informasi dari dokter.

Bahaya / Dampak Negatif Memakai Softlens 


  • Iritasi dan mata merah
    Ini adalah bahaya softlens yang paling sering terjadi. Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa hal seperti debu, pemakaian yang kurang benar dan terlalu lama dipakai. Oleh karena itu, agar tidak mengalami iritasi sebaiknya jaga softlens tidak terkena debu dan pakai dengan cara yang benar. Bagaimana? Yang paling pertama dan paling utama yang harus diingat adalah tanganmu harus steril ketika memakai softlens. Pastikan juga untuk tidak memakainya terlalu lama. Tetes mata khusus softlens bisa secara rutin kamu gunakan untuk memberikan efek lega ketika memakainya.
  • Terlalu longgar atau terlalu ketat
    Softlens bisa menjadi terlalu longgar atau bahkan terlalu ketat seperti sangat menempel ke mata disebut hypoxia. Hal ini dikarenakan pemilihan kadar air yang salah ketika membeli softlens. Maka dari itu sesuaikan dengan keadaan mata. Jika matamu memang sudah memiliki banyak kandungan air mata, pilihlah softlens dengan kadar air lebih sedikit. Sedangkan mata yang cenderung kering sebaiknya pilih softlens dengan kadar air tinggi.
  • Softlens koyak dalam mata
    Softlens bisa koyak di mata. Nah, ini cenderung sangat berbahaya. Bahaya softlens ini bisa terjadi karena kamu memakai softlens saat tidur. Ketika tidur, softlens bisa bergerak-gerak di dalam mata dan bisa berisiko pecah di dalam mata. Tidak hanya itu, softlens dapat mengering karena tidak mendapatkan oksigen dan kadar air yang cukup. Nah, ketika Anda mencubit softlens dalam keadaan kering seperti itu dapat mengakibatkan softlens koyak. Karena itu juga, memang ketika ingin melepaskan softlens sangat disarankan untuk meneteskan tetes mata khusus softlens sebelumnya.
  • Infeksi kornea
    Bahaya infeksi kornea bisa terjadi jika kamu tidak merawat softlens dengan baik. Karenanya bakteri, jamur dan virus bisa tumbuh di softlens dan membuat alergi pada mata. Maka dari itu, jaga baik-baik softlens-mu ya. Jika tidak bisa seperti itu, memakai softlens sekali pakai bisa menjadi pilihan jika kamu berkekeuh untuk menggunakan softlens.