Tabungan SimPel (Simpanan Pelajar) iB di Bank
Muamalat -
Semua orang tua tentu menginginkan anak- anaknya
memiliki tabungan sendiri. Karena tabungan itu sendiri memiliki banyak manfaat,
mengajarkan untuk berhemat, mengajarkan untuk tekun dan disiplin, karena dengan
menabung mengajarkan kita untuk mengatur keuangan kita dengan baik. Sehingga
kita terhindar dari sifat boros menghambur-hamburkan uang. Selain itu hasil
dari tabungan tersebut bisa digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat di masa
yang akan datang. Namun kebiasaan menabung itu sendiri bukan hal yang mudah,
butuh kemauan dan tekad yang kuat untuk membiasakan diri menabung. Nah
kebiasaan menabung itu bisa dipupuk dari sejak dini, dan peran orang tua
sangatlah dibutuhkan untuk mendorong sang anak membiasakan diri untuk menabung.
Bank Muamalat melalui program Simpanan Pelajar membuka kesempatan bagi para
orang tua untuk mengajarkan anak-anaknya menabung. Sehingga kebiasaan untuk
menabung akan tertanam pada diri anak-anak sampai ia dewasa nanti.
Untuk membuka tabungan simpanan pelajar ini orang
tua dapat mengajak anaknya ke kantor cabang bank muamalat terdekat dengan
membawa beberapa persyaratan yang diperlukan : yaitu hanya KTP orangtua, NPWP ,
KK atau Akte, dan Surat Keterangan dari Sekolah bahwa ingin membuka tabungan di
muamalat.
Tabungan simpanan pelajar menggunakan akad
mudharabah dengan bagi hasil yang menarik untuk keuntungan anak anda, sehingga
anak sadar bahwa menabung dibank itu menguntungkan. Sekaligus dilengkapi buku
tabungan, kartu atm. Setoran awal untuk membuka simpanan pelajar muamalat
adalah Rp1000, dan setoran selanjutnya minimal Rp1000 , lebih baik kecil tapi
secara berkala menabungnya.
Semua serba Rp1000, biaya penutupan rekening Rp1000,
Rekening yang tidak ada transaksi selama 1 tahun berturut – turut akan disatu
bank muamalat yang sama. Manfaatkan fasilitas menabung khusus pelajar dari bank
muamalat ini, anak rajin menabung maka setelah dewasanya nanti di harapkan akan
bisa lebih berhemat dalam pengeluaran....
Informasi lebih lanjut bisa anda baca pada tautan ini http://www.bankmuamalat.co.id/produk/tabungan-simpel-ib#.VqIOPFJbqrI
0 komentar:
Post a Comment