Semenjak admin masuk kuliah atau tepatnya ketika
admin menjadi anak kosan, admin mulai sering mengalami masalah lambung dan tak
jarang hingga menimbulkan rasa perih. Maklumlah anak kosan, suka telat makan
dan kalau makan pun makan seadanya bahkan setiap hari bisa ketemu dengan
namanya mie instan. Hehehe. Walaupun kini admin sudah lulus dan sudah bekerja,
tapi tetap saja admin masih sering mengalami gangguan lambung, ada yang bilang
juga katanya kena asam lambung. Dari dari situlah kini admin sangat ketat dalam
menjaga asupan makanan dan utamanya masalah kecukupan gizi. Sebab jika gangguan
lambung menyerang bisa berdampak nyeri dan mual yang terkadang membuat tak
tahan. Nah bagi anda yang memiliki masalah yang sama dengan admin berikut ini
beberapa daftar makanan yang aman untuk kesehatan lambung. Sehingga bisa
mengurangi atau bahkan menyembukan masalah lambung tersebut.
Daftar Menu Makanan Yang Baik Untuk Penderita Asam
Lambung
- Kacang Hijau
Sama seperti kunyit, kacang hijau juga sudah sangat dikenal masyarakat luas sebagai salah satu bahan makanan yang bisa mengobati masalah lambung, termasuk gangguan pada kadar asam lambung. Kacang hijau mampu untuk membentuk lapisan-lapisan di dalam lambung, yang berguna untuk mencegah naiknya asam lambung, serta memiliki banyak manfaat lain bagi tubuh sebagai makanan yang mengandung karbohidrat tinggi. - Wortel
Wortel dikenal sebagai produsen vitamin A yang sangat baik untuk mata. Selain itu, wortel juga memiliki kandungan kalsium dan vitamin serta nutrisi lainnya, yang pastinya akan sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Wortel ini juga memiliki kadar antioksidan yang tinggi, serta sangat aman dikonsumsi oleh yang memiliki gangguan pada asam lambung , karena wortel tidak akan menaikkan kadar asam lambung. - Brokoli
Brokoli memiliki banyak kandungan kalium, kalsium, dan serat yang sangat berguna bagi pemenuhan kebutuhan nutrisi mamusia berdasarkan AKG sehari-hari. Selain itu, brokoli memiliki kandungan sulfur. Sulfur dapat berfungsi sebagai antioksidan dan pelindung lapisan dalam dari kulit lambung. - Kunyit
Kunyit adalah salah satu rempah-rempah yang sudah sangat terkenal dan biasa digunakan dalam campuran masakan atau diminum sebagai jamu. Kunyit dapat membantu menjaga kenaikan asam pada lambung, karena kunyit juga sudah sangat terkenal sebagai obat maag yang manjur. Kunyit juga memiliki antioksidan yang tinggi, anti bakteri dan antikanker. - Jahe
Jahe merupakan bahan rempah asli Indonesia yang memiliki banyak khasiat dan banyak manfaat bagi tubuh. Selain diolah sebagai bagian dari bumbu masakan tertentu, jahe juga dapat dibuat sebagai bahan minuman. Jahe sangat berguna dalam menghangatkan tubuh dan meringankan batuk, pilek, hidung tersumbat bahkan menghilangkan amandel secara alami. - Kentang
Umbi-umbian ini merupakan salah satu sumber makanan yang mengandung karbohidrat tinggi. Makanlah kentang setiap hari ketika sarapan, dan umbi – umbian ini akan membangtu anda untuk menetralisir kadar asam yang ada di dalam lambung anda, karena pada dasarnya, kentang memiliki sifat basa. - Oatmeal
Oatmeal merupakan salah satu jenis makanan olahan dari gandum yang sehat, memiliki banyak serat sehingga mudah dicerna tubuh. Oatmeal juga memiliki tingkat keasaman yang rendah, sehingga aman sebagai makanan untuk asam lambung - Susu Kambing
Merupakan produk dari hewan kambing yang banyak dicari sebagai sumber vitamin dan mineral yang baik bagi tubuh. Selain sangat berguna bagi kesehatan, susu kambing ini juga ternyata sangat baik sebagai makanan untuk asam lambung, karena susu kambing memiliki sifat basa yang berbeda dengan jenis susu lain. - Timun
Si hijau panjang ini memiliki sifat yang dapat mendinginkan gejala panas di bagian bagian tubuh tertentu. Selain itu, timun juga baik untuk dikonsumsi penderita asam lambung, karena dapat mengurangi nyeri perut yang diakibatkan oleh naiknya kadar asam lambung di dalam tubuh. Timun juga memberikan manfaatnya sebagai manfaat makanan penurun darah tinggi. - Pisang
Pisang adalah salah satu buah yang sangat populer di kalangan masyarakat luas. Pisang memiliki kadar kalsium, kalium dan fosfor yang baik bagi pertumbuhan tulang. Selain itu, pisang juga memiliki banyak macam vitaminn dalam satu buahnya. Selain banyaknya vitamin dan mineral yang terkandung di dalamnya, pisang juga memiliki kemampuan untuk menyeimbangkan pH atau kadar keasaman di dalam lambung. - Semangka
Semangka memiliki kadar air yang sangat tinggi dengan rasanya pun manis dan menyegarkan. Selain dapat menyegarkan tubuh, semangka juga aman dikonsumsi oleh penderita penyakit asam lambung. Buah semangka dapat membantu terciptanya amonia, yang dapat mempertahankan tingkat keasaman di dalam lambung. - Air Kelapa
Air kelapa adalah salah satu jenis minuman yang sangat menyegarkan. Selain menyegarkan, air kelapa juga akan membantu mengembalikan elektrolit dalam tubuh yang berkurang karena adanya aktivitas tubuh. Elektrolit pada air kelapa sanggup menjaga kadar keasaman pada lambung, agar tetap seimbang dan tidak meningkat. Jadi, air kelapa akan sangat membantu bagi yang menderita asam lambung.
0 komentar:
Post a Comment