9 Manfaat dan Khasiat Bunga Kenanga


Apa yang ada pikirkan jika anda mendengar kata bunga kenanga ? kalo admin hal pertama yang muncul dipikiran ialah hal mistis atau horor. Apalagi sampai mencium aroma bunga kenanga, pasti bulu kuduk jadi merinding. Sebab memang hal mistis memang sangat melekat pada bunga ini. Umumnya bunga kenanga memang dimanfaatkan untuk berjiarah ke makam, untuk upacara-upacara keagamaan dan tak jarang juga di taman sebagai tanaman hias di pekarangan rumah. Namun jika kita coba rasakan aroma dari bunga kenanga ini, sebenarnya wanginya cukup enak walaupun agak sedikit beraroma tajam. Dan sangat pas dijadikan aroma terapi. Namun karena hal mistis sudah terlanjur melekat pada bunga ini, terkadang orang sudah enggan dengan bunga dan aromanya. Berbicara tentang manfaat bunga kenanga, sejauh ini kita hanya mengetahui manfaatnya untuk ziarah, sesaji atau pewangi. Tapi tahukah anda ? bahwa jauh dari itu, bunga kenanga memiliki banyak manfaat yang lain. Nah apa sajakah manfaat dari bunga kenanga tersebut ? berikut ini informasinya yang admin dapatkan dari berbagai sumber :

Kenanga (bahasa Latin: Cananga odorata) adalah nama bagi sejenis bunga dan pohon yang menghasilkannya. Ada dua forma kenanga, yaitu macrophylla, yang dikenal sebagai kenanga biasa, dan genuina, dikenal sebagai kenanga filipina atau ylang-ylang. Selain itu, masih dikenal pula kenanga perdu (Cananga odorata fruticosa), yang banyak ditanam sebagai hiasan di halaman rumah.

Kenanga biasa merupakan tumbuhan asli di Indonesia dan ylang-ylang tumbuhan asli Filipina. Kenanga lazim pula ditanam di Polinesia, Melanesia, dan Mikronesia. Di Indonesia, bunga kenanga banyak menempati peran di dalam upacara-upacara khusus misalnya dalam upacara perkawinan.

Sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Kenanga

Manfaat dan Khasiat Bunga Kenanga Bagi Kesehatan

1. Mencegah Bau Badan

Bau badan yang tidak sedap dapat diatasi dengan mengkonsumsi ramuan yang berasal dari kembang kenanga sebanyak 15 gram dan gula batu secukupnya dalam 600 cc air bersih hingga air rebusan hanya tersisa separuhya saja. Setelah disaring segeralah untuk mengkonsumsi ramuan tersebut.

2. Sebagai Bahan Luluran

Sejak zaman dahulu, manfaat kembang kenanga telah banyak digunakan berbagai kalangan masyarakat, terutama bagi keluarga bangsawan sebagai bahan untuk perawatan tubuh, misalnya saja luluran maupun masker. Yaitu dengan cara memanfaatkan kandungan minyak yang terdapat dalam kembang kenanga untuk membantu mendapatkan kulit maupun wajah yang halus dan lembut.

3. Sebagai Aromaterapi

Kandungan minyak atsiri yang terdapat dalam kembang kenanga dapat dijadikan sebagai bahan alternatif untuk pembuatan parfum aromaterapi. Kandungan minyak tersebut dipercaya mampu membantu dalam pengaturan kelenjar adrenalin, yang terdapat dalam sistem syaraf yang. Pada akhirnya dapat memberikan efek seperti timbulnya perasaan tenang, senang, serta menghilangkan perasaan panik, gelisah, maupun marah.

4. Mengobati Batuk

Batuk rejan atau yang biasa disebut dengan pertusis dapat diatasi dengan mengkonsumsi secara teratur ramuan yang berasal dari rebusan kembang kenanga, umbi dari bunga lili yang telah dikeringkan, serta kulit jeruk mandarin dengan beberapa cc air bersih. Rebus hingga air hanya tinggal separuhnya saja. Konsumsi ramuan tersebut selagi hangat.

5. Membantu Mengatasi Kulit Kering

Ekstrak kembang kenangan yang memiliki warna hijau kekuning-kuningan biasanya digunakan sebagai bahan dasar dalam pembuatan sabun. Biasanya digunakan untuk menyeimbangkan kadar minyak pada kulit kita. Hal ini sangat cocok digunakan bagi mereka yang memiliki jenis kulit yang kering.

6. Mengobati Sakit Kepala

Jika Anda merasa sakit kepala, cobalah untuk merebus kembang kenanga dan jahe yang telah diiris masing-masing +/- 15 gram bersama dengan 400 cc air. Biarkan mendidih dan airnya tersisa separuhnya. Segeralah untuk meminum ramuan tersebut selagi masih dalam kondisi hangat.

7. Mengobati Sesak Nafas (Asma)

Gangguan sesak nafas yang terjadi akibat asma dapat diatasi dengan rutin mengkonsumsi ramuan herbal yang berasal dari rebusan kembang kenanga sebanyak 15 gram dengan 200 cc air hingga airnya hanya tersisa +/- 100 cc saja. Lakukan hal tersebut sebanyak 2 kali dalam sehari.

8. Mengatasi Hepatitis

Hepatitis merupakana salah satu penyakit menular yang cukup berbahaya. Selain dengan menggunakan bantuan medis, sangatlah penting untuk melakukan pengobatan alternative guna mengatasi gangguan tersebut. Salah satunya adalah dengan rajin mengkonsumsi ramuan herbal yang berasal dari air rebusan kembang kenanga sebanyak 30 gram dengan 20 gram temulawak dan 15 gram bangle dalam 600 cc air.  Setelah air rebusan tinggal separuh dan masih dalam kondisi hangat, minum segera ramuan tersebut.

9. Mengobati Malaria

Penyakit malaria ternyata juga dapat diatasi dengan rutin mengkonsumsi ramuan herbal yang berasal dari rebusan bunga kenanga yang telah dikeringkan +/- 3 kuntum dengan air bersih sebanyak 200 cc. Setelah agak dingin saring lalu minum.

Sumber referensi : https://manfaat.co.id/manfaat-kembang-kenanga





0 komentar: