Apa itu Vlog / Vlogging ? Serta Fenomena Vlog di Indonesia


Apa itu Vlog / Vlogging ? Serta Fenomena Vlog di Indonesia
Belakangan ini lagi ngehitz ne orang-orang sama namanya nge-Vlog / Vlogging, mungkin karena sering di pelopori sama bang Raditya Dika atau biasa di panggil juga Bang radith atau Bang Dika dan beberapa youtuber-youtuber lainnya sehingga banyak yang latah jadi kepengen nge-Vlog juga, Kalau untuk saya pribadi sih belum sampai kearah nge-Vlog juga tapi untuk saat ini hanya ngikutin Chanelnya youtuber aja. Khususnya Youtube Chanel bang dika, dan itu udah saya ikuti dari lama, dan setiap ada Video baru yang di upload sama bang dika, pasti bakal saya tonton.. :) kadang malah saya tunggu-tunggu video barunya.  Sebenarnya membuat video-video di youtube itu bukan hanya sekedar keisengan loh, melainkan sebuah hobi atau mungkin bisa juga profesi yang bisa mendatangkan penghasilan yang menggiurkan. Makanya banyak orang-orang jadi ikut-ikutan nge-Vlog. Kenapa saya bisa tau ? karena saya juga bisa menghasilkan uang dari nge-Blog walaupun berbeda dengan nge-Vlog, kalau Vlog itu basiknya Video yang di upload ke Youtube sedangkan nge-Blog itu nulis artikel di Blog pribadi. Namun keduanya memiliki kesamaan, karena sama-sama mengandalkan iklan untuk menghasilnya uang.. xixixi.. bagi anda yang masih bingung dengan istilah nge-Vlog ini, berikut penjelasannya :

Video blog biasa disingkat vlog adalah sebuah blog yang bermediakan video. Apabila kalian sering mengunjungi situs YouTube, tentu sudah mengenal apa itu vlog. Sedangkan Vlogger itu sendiri berarti orang yang membuat vlog.

Video-Blogging, atau bisa disingkat vlogging (diucapkan Vlogging, bukan V-logging), atau vidblogging, merupakan suatu bentuk kegiatan blogging dengan menggunakan medium video di atas penggunaan teks atau audio sebagai sumber media utama. Berbagai perangkat seperti ponsel berkamera, kamera digital yang bisa merekam video, atau kamera murah yang dilengkapi dengan mikrofon merupakan modal yang mudah untuk melakukan aktivitas video blogging.

Video blogging masih dapat disebut sebagai bentuk lain dari televisi internet. Video blogging biasanya ada juga yang dilengkapi dengan keterangan teks atau gambar foto, serta untuk beberapa video blogging, menyantumkan metadata lainnya.

Video blogging sendiri dapat dibuat dalam bentuk rekaman satu gambar atau rekaman yang dipotong ke beberapa bagian. Dengan perangkat lunak yang tersedia, seseorang dapat menyunting video yang mereka buat dan memadukannya dengan audio, serta menggabungkan beberapa rekaman ke dalam satu gambar, sehingga menjadi suatu rekaman video blogging yang padu. (Sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Video_blogging)

Fenomena Vlog di Indonesia

Di Indonesia, penggunaan video blogging mulai disadari ketika pada tahun 2009 muncul sebuah video rekaman pribadi seorang aktris dan penyanyi muda terkenal bernama Marshanda, yang tersebar luas di YouTube dan menjadi topik yang segera hangat dibicarakan saat itu, karena video tersebut berisikan ungkapan perasaan pribadi sang artis.

Selain itu, fenomena video blogging yang terjadi pada tahun 2010 di Indonesia juga ditunjukkan dengan hadirnya dua orang gadis muda asal Jawa Barat bernama Sinta dan Jojo yang merekam diri mereka sedang menari dan menyanyikan lagu-lagu secara Lipsync, salah satunya yang paling membuat mereka tenar ialah lagu ”Keong Racun”. Popularitas video blogging Sinta dan Jojo yang menyanyikan lagu dengan lipsync ditunjukkan dengan pemberitaan di media massa, serta animo masyarakat yang meniru gaya menari mereka berdua, bahkan ada yang menjadikannya sebagai suatu kompetisi oleh masyarakat lokal di Indonesia.

Popularitas video blogging di Indonesia, terutama yang hadir di situs YouTube juga disusul dengan video blogging oleh Gamaliel dan Audrey, sepasang kakak-beradik yang membagi rekaman-rekaman video mereka berdua sedang menyanyikan lagu-lagu milik penyanyi populer. Aktivitas yang dilakukan Gamaliel dan Audrey ini dikenal juga dengan istilah cover atau cover version, yaitu menyanyikan kembali lagu-lagu dari penyanyi yang sudah ada atau sudah populer, di mana aktivitas ini banyak dilakukan oleh para video blogger di YouTube. (Sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/Video_blogging)

Nah, karena saya sendiri sebenarnya memang suka memantau perkembangan Youtube di Indonesia, kalau dulu orang lebih membuat video yang memiliki konsep seperti Video Tutorial, Video Lucu-lucuan, Video Pesan Moral, Video Lipsing dan lain-lain. Kini banyak para youtuber hanya cukup mengupload Video yang merekam kegiatan mereka sehari-hari, jadi tak harus memiliki konsep, contohnya Vlognya Raditya Dika, jadi sebenarnya simple banget ya.. hanya ngerekam kegiatan kita, trus di upload di Youtube, udah deh tinggal nunggu aja duitnya ngalir.. hehe..

Untuk lebih jelasnya bagaimana video yang di upload ke youtube bisa mengahasilkan uang, akan admin bocorkan pada postingan berikutnya. Untuk itu pantau terus blog admin ya..  





0 komentar: