Daftar Makanan Yang Baik Untuk Kesehatan Mata


Memang tidak bisa dipungkiri bahwa organ yang satu ini memiliki peranan yang sangat penting, sebab tanpa mata kita tidak dapat melihat begitu indahnya dunia yang telah tuhan ciptakan. Dan tentunya tanpa mata kita tidak bisa melihat yang bening-bening, hehehe.. kidding. Tapi memang benar loh sob, sebab admin kini agak lumayan menyesal karena kurang memperhatikan kesehatan mata. Kini mata admin menjadi minus dan sangat ketergantungan dengan namanya kacamata. Sebab tanpa kacamata dunia secara suram guys… kadang hal tersebut membuat admin kesal, tanpa kacamata membuat admin sulit melihat yang bening-bening. Hihihi.. dan admin kini mulai ketat dalam urusan makanan, khususnya memperbanyak makan sayur dan buah. Sebab selain mata admin yang minus admin juga mengalami gangguan lambung, atau kalau kata orang sih asam lambung. Jadi ya begitulah, admin sekarang sangat menjaga gizi makanan dan pola makan juga tentunya. Nah bagi anda yang juga mengalami masalah asam lambung bisa ada baca tips admin disini Daftar Makanan Yang Baik Untuk Kesehatan Lambung

Melanjutkan pembahasan tentang makanan yang baik untuk kesehatan mata ? apakah sobat pernah dianjurkan untuk mengkonsumsi wortel secara rutin ? sebab akibat mata admin yang makin minus dari tahun ke tahun. Sampai-sampai orang tua admin itu menyetok banyak wortel di dalam kulkas, terkadang samapi muncul di benak admin “ya ampun emak, anakmu ini orang loh. bukan kelinci.. hehehe.. kidding” nah untuk lebih jelasnya, apa saja makanan yang baik untuk kesehatan mata dan apakah wortel termasuk salah satunya ? yuk simak infonya dibawah ini :

Makanan Yang Baik Untuk Kesehatan Mata

  • Wortel
    Wortel merupakan salah satu jenis sayuran yang sangat baik bagi kesehatan mata karena wortel mengandung beta-karoten, yang mana beta-karoten tersebut akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A yang sangat berperan penting untuk menjaga kesehatan mata. Wortel juga bermanfaat melepaskan radikal bebas yang ada dalam tubuh kita.
  • Ikan Salmon
    Ikan salmon memiliki kandungan omega-3 lebih banyak jika dibandingkan dengan jenis ikan / makanan laut yang lainnya.Beberapa penelitian menunjukan bahwa orang yang rutin mengkonsumsi asam lemak omega-3 maka akan terhindar dari gangguan mata kering sehingga mata akan tetap sehat.
  • Telur
    Kuning telur merupakan sumber utama lutein dan zeaxanthin, plus seng. Ketiganya juga membantu mengurangi risiko degenerasi makula, menurut Paul Dougherty, MD, direktur medis Dougherty Laser Vision di Los Angeles.
  • Kuaci / Kwaci
    Kuaci mengandung selenium, zinc dan vitamin E yang bisa mencegah gangguan pada mata seperti katarak dan gangguan pada mata yang disebabkan oleh faktor penuaan. Selain itu biji bunga mata hari juga mengandung vitamin B2 yang berfungsi untuk mengatasi penyakit  sensitivitas mata terhadap cahaya atau sering dikenal dengan istilah "photophobia".
  • Alpukat
    Buah alpukat merupkan jenis buah yang memiliki kandungan lutein paling banyak jika dibandingkan dengan buah lainnya. Fungsi Lutein sendiri yaitu mencegah degenerasi makular dan mata katarak. Selain itu buah alpukat juga berperan sebagai penyerap nutrisi penting seperti alfa dan beta-karoten  yang berguna dalam membentuk vitamin A agar dapat diserap tubuh dengan baik.





1 komentar:

yusuf said...

kesehatan itu penting buat kelangsungan hidup, dan makanan pun musti dijaga biar ttap sehat, makasih mas ats infonya.